- Antioksidan
Ternyata menggunakan air cucian beras untuk kesehatan dan rambut bukan hal yang baru lagi.
Sudah sejak lama rahasia perawatan rambut wanita Jepang kuno ialah air cucian beras.
Para ilmuwan dan ahli kecantikan akhirnya melakukan berbagai penelitian mengenai manfaat air cucian beras untuk memperindah dan memperkuat rambut.
Baca Juga: Coba Sendiri, Kulit Jadi Cerah Alami Hanya dengan Manfaatkan Air Rendaman Beras!
Pada tahun 2010, hasil penelitian tentang air cucian beras menyatakan bahwa bahan yang satu ini dapat mengurangi gesekan antarpermukaan dan dapat meningkatkan elastisitas rambut.
Sayangnya, memang kesimpulan penelitian ini bersumber dari contoh-contoh historis di masa lampau sehingga belum bisa dibuktikan secara ilmiah.
Dikutip dari Healthline, penelitian membuktikan bahwa inositol, yaitu bahan yang ditemukan dalam air beras mampu menembus ke dalam rambut yang rusak dan memperbaikinya dari dalam.
Maka, hal ini akan bermanfaat pada tampilan rambut yang sehat dan indah.
Bahkan, inositol mampu membantu lindungi rambut dari kerusakan di masa depan.
Source | : | Kompas.com,Kontan.co.id |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Okki Margaretha |