Seperti baru-baru ini, salah satu outfit Syahrini lagi-lagi jadi omongan publik lantaran terbilang sangat mahal.
Outfit tersebut adalah kain mirip scarf yang digunakan Syahrini sebagai hijab.
Namun siapa sangka, hijab tersebut memiliki harga yang sangat fantastis lo.
Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram @hermesselebritii pada Rabu (02/12/2020).
Dalam unggahan itu, Syahrini tampak sedang duduk di dalam mobil.
Seperti biasa, ia terlihat kece dengan balutan busana dengan warna serba biru tua.
Meski biasa mengurai rambut indahnya, kali ini Syahrini terlihat anggun mengenakan hijab untuk menutup rambutnya.
Hijab yang didominasi warna biru dan putih itu tampak elegan dengan corak yang super unik.
Tak hanya itu, Syahrini juga menyempurnakan penampilannya dengan kacamata mewah warna hitam.
Siapa sangka, dari semua outfit sang penyanyi tersebut, netizen justru menyoroti hijab yang dikenakan oleh Nyonya Reino Barack.
Source | : | Instagram,Grid.ID |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |