"Surat kuasa udah dibuatin sama Pitra, saya sudah tanda tangan, uztad juga tanda tangan, apa rencananya belum kita rencanakan," terang Elza Syarief, seperti pernah diwartakan Grid.ID sebelumnya.
Elza Syarief tampak memaklumi Ustaz Maaher yang terlihat emosional lantaran usia yang relatif masih muda.
"Begitu saya ketemu, datang Ustaz Maaher saya kaget karena masih muda jadi ustaz pantas lu emosi," ujar Elza mengungkap kesan pertama bertemu kliennya.
Meski begitu, Elza Syarief memberi pesan kepada sang klien agar lebih tenang dalam menyikapi Nikita Mirzani.
"Masalah ini banyak yang pro kontra, kita harus bicara yang lebih manis. Ustaz tu kan bagaimana mengajari orang untuk beragama. Ustaz marah Habib Rizieq dikatakan sebagai tukang obat, kenapa marah?
Karena konotasi kalimat itu, bukan marah karena tukang obat bahwa 'Ini manusia tukang bikin ulah dari demo ini-ini," itu nggak sopan kepada habib," tandas Elza Syarief.
Siap jadi lawan Nikita Mirzani, Elza Syarief tetiba ungkap sosok suami yang kuasai 8 bahasa, termasuk bahasa Arab.
"Sayakan menikah dengan suami saya orang asing yang bisa 8 bahasa," ujar Elza Syarief.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya