1. Loungewear
Loungewear adalah pakaian kasual yang biasa dipakai bersantai di rumah.
Menurut penata busana Aimee Croysdill, loungewear akan menjadi trend di tahun 2021 dan mulai banyak brand besar yang mengeluarkan produk loungewear mereka.
Kamu bisa membeli loungewear yang berukuran lebih besar untuk menciptakan kesan oversized di badan kamu.
2. Setelan santai
Walaupun prediksi di tahun 2021 masih akan dipenuhi dengan work from home, penata busana Zadrian + Sarah tetap menganjurkan setelan santai sebagai fashion item di tahun 2021.
Setelan jas yang santai bisa terlihat formal sekaligus nyaman digunakan.
Kamu bisa menggunakan kemeja dengan celana panjang lebar, yang dilengkapi dengan blazer oversized.
Saat ini kamu bisa menemukan berbagai jenis setelan dengan variasi warna dan corak yang unik.
Source | : | InStyle |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |