Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Ada banyak manfaat kesehatan dari minum kopi secara teratur.
Kopi memang dapat melakukan keajaiban bagi tubuh, bahkan dapat membantu menurunkan berat badan.
Tetapi jika tidak berhati-hati dengan kebiasaan meminumnya, secangkir kopi ajaib itu mungkin memiliki efek negatif.
Inilah mengapa ada penelitian untuk mempelajari kebiasaan “ngopi” yang bisa memperpendek hidup.
Dilansir Grid.ID dari laman Eat Thia Not That, inilah lima kebiasaan minum kopi yang berbahaya:
Baca Juga: Minum Kopi Justru Jadi Penyakit Kalau Kamu Menambahkan 5 Bahan Ini, Ada Favoritmu?
1. Berlebihan
Yang ini mungkin sudah jelas, tetapi sangat penting diperhatikan.
Satu studi sebelumnya yang mengevaluasi 40 ribu orang dewasa memperhatikan bahwa minum lebih dari empat cangkir sehari sebenarnya dapat memiliki efek negatif pada umur seseorang.
2. Terlalu banyak gula
Pernahkah kamu benar-benar melihat informasi nutrisi dari caramel latte yang suka dipesan?
Jika memesan caramel latte ukuran besar di kedai kopi favorit, kemungkinan besar kamu mengonsumsi setidaknya 30 gram gula sekaligus.
Penelitian telah menunjukkan bahwa makan terlalu banyak gula dapat menyebabkan kematian dini.
Ini bukan karena obesitas atau penambahan berat badan
Tapi fakta bahwa gula dapat menyebabkan dehidrasi yang bisa menjadi gejala gula darah tinggi.
Jika tidak dipantau, maka berisiko terkena diabetes.
Baca Juga: Ingin Tak Kecanduan Minum Kopi? Yuk Mulai Lakukan 4 Tips Mudah Ini!
3. Banyak krimer
Memilih untuk menggunakan setengah atau sedikit susu, bahkan susu almond, akan menjadi pilihan yang baik daripada krim kopi manis.
Namun, jika kamu lebih suka rasa kopi yang manis, berhati-hatilah saat mengukur jumlah krim kopi yang dimasukkan ke dalam cangkir.
4. Terlalu banyak kafein
Satu studi yang diterbitkan oleh jurnal Longevity & Healthspan mengatakan bahwa kafein benar-benar dapat membantu memperpanjang umur, meningkatkan kesehatan, dan menunda penyakit terkait usia seperti alzheimer.
Itu karena kafein sebenarnya dapat membantu pembatasan diet dan mengurangi sinyal insulin.
Tapi berhati-hatilah dengan seberapa banyak kafein yang dikonsumsi.
Laman Healthline menjelaskan bahwa konsumsi lebih dari 1.000 miligram kafein sehari dapat menyebabkan efek negatif pada tubuh, termasuk peningkatan kecemasan, insomnia, dan masalah pencernaan.
Baca Juga: 9 Kebiasaan Ini Menurunkan Jumlah Sperma Loh, Stres sampai Terlalu Banyak Ngopi!
5. Tidak meminumnya sama sekali
Sebenarnya ada banyak manfaat minum kopi secara teratur, bahkan dalam hal umur panjang.
Peminum kopi memiliki risiko kematian yang lebih rendah dibandingkan dengan peminum kopi yang abstain sebesar 10 hingga 15 persen.
(*)
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Source | : | eatthis.com |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Deshinta N |