Namun Nippon Badminton Association telah memutuskan untuk membatalkan agenda itu setelah Momota terpapar virus corona.
Keputusan itu juga berlaku untuk semua atlet Jepang yang telah direncanakan untuk bertanding di Thailand Open.
Pasalnya, sebelum berangkat ke bandara, Momota sempat berkumpul dengan anggota tim nasional lainnya di pusat pelatihan nasional di Tokyo.
Baca Juga: Dibully Netizen, Anthony Ginting Malah Pernah Menang Lawan Juara Dunia
Jadi sesuai protokol kesehatan, semua anggota tim nasional Jepang yang kontak dekat dengan Momota akan melakukan isolasi mandiri.
Sebelum pergi ke pusat pelatihan nasional, Momota juga sempat menghabiskan liburan tahun baru di kampung halamannya di Prefektur Kagawa, Jepang.
Terinfeksinya Momota ini membuat dirinya membutuhkan waktu lebih lama untuk comeback.
Ia terakhir bermain pada Januari 2020 di Malaysia Masters sebelum mengalami kecelakaan lalu lintas.
Akibat kecelakaan itu, Momota menderita luka di wajahnya dan memar di sekujur tubuhnya.
Rongga mata kanannya juga diduga patah dalam kecelakaan lalu lintas.
(*)
Source | : | xinhuanet.com,nhk.or.jp |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Deshinta Nindya A |