Aset itu tak hanya dihasilkan dari bernyanyi melainkan dari bisnis sampingannya.
Seperti yang diketahui, Syahrini memang getol menambah pabrik uangnya mulai dari bisnis karaoke, cake artis, bisnis kosmetik, kos-kosan sampai di bidang fashion.
Semua penghasilan itu pun belum ditambah dengan jatah uang dari sang suami yakni Reino Barack.
Oleh karena itu, tak heran bila Syahrini punya gaya hidup mewah dan doyan pelesiran ke berbagai negara.
Seperti baru-baru ini, Syahrini tampak bahagia bukan main usai diboyong suaminya pulang ke kampung halaman Reino di Jepang seraya naik jet pribadi.
Sesampainya di kediaman sang mertua, Syahrini pun langsung memamerkan beragam aktivitasnya mulai dari saat jalan-jalan hingga momen makan.
Bahkan, beberapa hari terakhir ini, Syahrini nyaris selalu memamerkan menu makanan yang ia santap bersama mantan kekasih Luna Maya tersebut.
Namun siapa sangka, dari semua makanan yang dipamerkan Syahrini rupanya ada 1 menu yang paling mencuri perhatian.
Ya, makanan itu adalah kepiting Alaska Raksasa yang ditaksir memiliki harga yang sangat fantastis.
Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram Story miliknya @princessyahrini pada (02/01/2021).
Arti Mimpi Mandi Tengah Malam, Simbol Pembersihan atau Ada Tanda Tersembunyi Lain?
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |