3. Menggunakan sheet mask terlalu lama
Pada umumnya, semua sheet mask dianjurkan untuk digunakan tidak lebih dari 20 menit.
Kamu yang suka pakai sheet mask lebih dari 20 menit pasti merasa bahwa sheet mask yang kamu gunakan masih mengandung banyak essence.
Baca Juga: Ini loh Alasan Kenapa Sheet Mask Nggak Boleh Dipakai Lebih dari 20 Menit
Padahal hati-hati, mungkin saja kamu keliru dan malah membiarkan sheet mask yang sudah mengering jadi menyerap essence dari kulit kamu.
Karena itu pastikan kamu tidak menggunakan sheet mask lebih dari 20 menit ya sobat Grid!
4. Mencuci muka setelah menggunakan sheet mask
Rutinitas membersihkan wajah setelah menggunakan masker, pada umumnya tidak usah kamu lakukan setelah penggunaan sheet mask.
Mungkin kamu dulu mencuci wajah karena tidak suka dengan permukaan wajah yang lengket, padahal itu gak masalah.
Essence dari sheet mask yang menempel pada kulit kamu, justru memiliki banyak kandungan aktif yang berguna untuk kesehatan kulit kamu.
Kamu hanya perlu menepuk-nepuk permukaan kulit secara perlahan agar essence-nya dapat menyerap dengan sempurna.
Baca Juga: Rekomendasi Essence untuk Kulit Berminyak, Mudah Menyerap dan Gak Lengket!
5. Meninggalkan produk skincare lainnya
Walaupun sheet mask memiliki banyak khasiat, bukan berarti bahwa kamu tidak membutuhkan produk skincare lainnya.
Kamu tetap perlu menggunakan produk skincare lainnya seperti moisturizer, agar kulit wajah semakin terhidrasi.(*)
Kolaborasi Tematik PT KAI dan Kemenekraf Edisi Lebaran 2025, Gandeng Sejumlah Kreator IP Lokal
Source | : | bebeautiful.in |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |