Namun, sampai berita ini diterbitkan oleh TribunSumsel.com, Polsek Seberang Ulu I masih belum berhasil dikonfirmasi untuk memastikan kebenaran kejadian tersebut.
Melansir informasi dari Kompas.com, tindak penjambretan juga menimpa pedagang sayur di Teluk Pucung, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi.
Terjadi pada 18 November 2020 lalu, korban mengalami kejadian nahas saat menjajakan dagangannya sekitar pukul 13.36 WIB.
Susah payah mengais rezeki, korban mengaku kehilangan dompetnya yang berisi uang senilai Rp 2 juta.
Dibenarkan oleh Kabag Humas Polres Metro Bekasi, Kompol Erna Ruswing, pihaknya mengaku sudah berhasil melakukan identifikasi pelaku melalui CCTV.
"Pelaku ini menggunakan motor N-Max. Setelah melewati korban, pelaku lalu memutar balik lalu menghampiri korban lagi," ujarnya.
"Kita sudah dalam tahap identifikasi ciri-ciri pelaku dan sepeda motor yang digunakan pelaku. Mudah-mudahan cepat tertangkap," tutup Erna.
(*)
Bantah Child Grooming ke Kim Sae Ron, Kim Soo Hyun Disebut Agensi Pacari Sang Aktris Saat Usia Dewasa
Source | : | Kompas.com,Tribun Sumsel |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |