Hal ini jelas perlu dilakukan lantaran video tersebut dibuat Gisella Anastasia saat ia masih menjalani bahtera rumah tangganya yang harmonis dengan Gading Marten dan Gempita Nora Marten.
"Saya berharap melalui pernyataan saya ini, saya bisa dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya dari semua pihak.
Terutama dari yang saya kasihi, kedua orang tua saya, seluruh keluarga besar, anak saya Gempita, mas Gading dan seluruh keluarga besarnya, serta Wijin dan keluarga," ungkap Gisella Anastasia saat melakukan konferensi pers pada Rabu (06/01/2021) lalu.
Mengetahui mantan mantunya sudah mengucapkan permintaan maaf, Roy Marten memberikan tanggapannya.
Hal ini seperti yang terlihat pada tayangan YouTube Intens Investigasi, pada (Jumat 8/1/2021) lalu
"Oh ya kita maafkan. Saya dan seluruh keluarga sudah memaafkan," ujar Roy Marten.
Tak hanya itu, Roy Marten juga mengungkap sifat asli mantan menantunya itu dalam berumah tangga dengan Gading Marten.
Betrand Peto Menginjak Usia 20 Tahun, Sarwendah Ungkap Harapannya untuk sang Putra