Arie Kriting pun meminta doa restu kepada semuanya, baik yang mengenal dirinya maupun yang tidak.
Ia pun berharap bisa menjadi imam yang baik untuk Indah, serta pernikahannya tersebut memiliki masa depan yang panjang alias langgeng.
"Mohon doa restu dari semua yang mengenal kami baik secara langsung mau pun tidak secara langsung. Semoga hal baik senantiasa melingkupi kita semua."
"Semoga saya bisa selalu menjadi imam yang baik bagi Nona. Yang bersama-sama seiring sejalan untuk meniti kehidupan di dunia ini. Kita punya masa lalu untuk belajar dan saling memaafkan, kita punya masa sekarang ini untuk berusaha saling membagikan kebahagiaan dan semoga kita memiliki masa depan yang panjang bersama untuk senantiasa menuliskan cerita dalam keadaan baik mau pun sulit. Semoga kuat selamanya ya Nona @indahpermatas ," tulis Arie Kriting lagi.
Lihat postingan ini di Instagram
Tak mau kalah dari sang suami, Indah Permatasari juga mengunggah foto momen tukar cincin dan berharap bisa selalu bersama-sama melalui segala rintangan dalam pernikahannya.
"Mari berjalan bersama lalu kuat untuk menghalau segala rintangan, sampai tiada daya tubuh ini," tulis Indah dalam kolom caption.
Lihat postingan ini di Instagram
(*)
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Source | : | |
Penulis | : | Dianita Anggraeni |
Editor | : | Dianita Anggraeni |