"Tentu saja aku menyukainya, guys. Aku pikir kalian menari lebih baik daripada kami," puji Preity Zinta dikutip Grid.ID, Minggu (17/1/2021).
Haila ???? @iHrithik Did u see this ? This has to be the cutest video on my timeline. Absolutely love it guys ???? I think you have danced better than us ❤️❤️ https://t.co/kDbNR1Im3I
— Preity G Zinta (@realpreityzinta) January 15, 2021
Baca Juga: Artis Senior Pemeran 'Mak Lampir' Sekaligus Nenek Ify Alyssa, Farida Pasha Meninggal Dunia
Video tersebut sebenarnya telah diunggah diYouTube Vina Fan pada Agustus 2020.
Hingga kini, video tarian 'Haila Haila' ini telah ditonton lebih dari dua juta kali di YouTube.
Ini bukan pertama kalinya video cover Vina Fan mencuri perhatian aktor Bollywood.
Sebelumnya, Varun Dhawan dan Shah Rukh Khan juga pernah melontarkan pujian yang serupa untuk video cover buatan dari Vina Fan.
Sementara itu, film Koi Mil Gaya garapan Rakesh Roshan telah dirilis sejak 2003 silam.
Film ini mengisahkan hubungan antara anak laki-laki dengan disabilitas mental (Hrithik Roshan) yang dibantu oleh teman aliennya untuk menaklukkan hati seorang gadis (Preity Zinta).
Koi Mil Gaya garapan Rakesh Roshan bisa dibilang sebagai salah satu film Bollywood yang berkesan bagi penonton Indonesia. (*)
Source | : | |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nurul Nareswari |