Hal itu pun juga dilakukan oleh beberapa anggota NCT.
Dilansir dari Soompi.com, sudah ada 12 member NCT yang mmebuat akun Instagram pribadi, yakni Jaehyun, Johny, Ten, WinWin, YangYang, Hendery, XiaoJun, Lucas, Kun, Yuta, Doyoung, dan Jaemin.
Mereka kerap membagikan potret diri ataupun aktivitasnya di akun Instagram masing-masing.
Baru-baru ini, salah satu anggota NCT, yakni Mark juga diketahui telah membuat akun Instagram menyusul rekan satu grupnya yang lain.
Pada Selasa (26/1/2021), Mark resmi membuat akun Instagram dengan username "onyourm__ark".
Akun tersebut telah dipastikan memang benar milik Mark, lantaran Instagram resmi NCT juga ikut memfollownya.
Pada postingan pertamanya, Mark mengunggah sebuah foto yang menampilkan dirinya tengah berpose mengenakan jaket hitam.
Ia juga mneuliskan sebuah keterangan dalam postingan perdananya tersebut.
"Get set, go," tulis Mark dalam keternagan unggahannya.
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |