Berbeda dari lainnya, naga satu ini dekat dengan unsur air daripada api. Hal itu karena berdasarkan pada mitos naga di negara Asia Tenggara.
Sisu baru menunjukkan kehebatannya saat terlibat dalam sejumlah pertempuran. Ia mampu menyemburkan napas panas berwarna biru.
Cuplikan ini lalu ditutup dengan adegan Sisu tiba-tiba berubah menjadi perempuan berambut ungu.
"Saya berubah bentuk!" teriak Sisu sebelum melontarkan candaan.
"Lihat betapa dekat bokong saya dengan mulut saya. Pencernaan saya pasti akan lebih cepat," kelakarnya.
Tak lama setelah dirilis, trailer Raya and the Last Dragon memancing berbagai komentar.
Ada yang takjub, tetapi ada juga yang mengkritik pemilihan pemain yang kebanyakan berasal dari Asia Timur. Sebut saja seperti Awkwafina, Sandra Oh, dan Gemma Chan.
Padahal jalan cerita dan karakter Raya mengambil inspirasi dari Asia Tenggara.
"Orang Asia Tenggara sebenarnya tidak senang dengan Raya and the Last Dragon."
"Mereka memadukan seluruh wilayah dan mempekerjakan begitu sedikit aktor dari Asia Tenggara," komentar seorang netizen.
Istri Keenam Presiden Soekarno Lepas Status WNI dan Minta Dinaturalisasi Jadi Warga Jepang, Ini Alasannya!
Source | : | Daily Mail |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |