"Setidaknya kalau sudah sikat gigi dua kali sehari, apabila sudah dewasa penggunaan mouthwash tidak perlu terlalu sering, ya batas aman 4-5 kali lah per hari," jelasnya.
Meskipun disarankan, menggunakan obat kumur tidak boleh sembarangan karena beberapa obat kumur mengandung alkohol yang dapat membuat rongga mulut kering.
Rongga mulut yang kering nantinya akan menjadi tempat bakteri berkembang biak hingga berujung pada masalah kesehatan.
Dr. Erri lalu menjelaskan bahwa ada tiga jenis obat kumur yaitu therapeutic mouthwash, daily oral care mouthwash dan cosmetic mouthwash.
Hal yang membedakan ketiga jenis obat kumur ini adalah fungsi dan kegunaannya.
Therapeutic mouthwash biasanya digunakan untuk pengobatan, sedangkan daily oral care mouthwash dapat digunakan sehari-hari dengan tujuan mengurangi plak.
Selain itu, untuk cosmetic mouthwash digunakan hanya untuk memberikan sensasi segar saja karena tidak ada penelitian ilmiah pada manfaat kesehatan.
(*)
Source | : | Kompas.com,NOVA |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Nesiana |