Tampak Jessica atau yang akrab disapa Jedar ini mengunggah foto lawas dirinya.
Bersama dengan Olga, keduanya tampak tersenyum manis ke arah kamera.
Di momen ulang tahun Olga ini, Jessica pun menuliskan kalimat menyentuh di kolom caption miliknya.
"Sayang almarhum Kak Olga, ribuan memori tentangmu!" tulisnya.
Unggahan ini pun menuai perhatian dari banyak orang dan banjir komentar.
"Alfatihah, sampe saat ini blm ada yg bisa menggantikan kelucuan beliau," tutur @elsa_adelio.
"Al-fatihah buat almarhum Kak Olga, warga Indonesia selalu merindukan beliau," sambung @dinda_prayoga.
"Happy milad Ka Olga, udh tenang ya di surga nya Allah," ujar @noviarenaldi_.
"Tak akan bisa tergantikan," komentar @oljesselbilly.
(*)
Panggil Buah Hati dengan Sebutan Little Star, Ini Doa Rizky Febian Usai Mahalini Melahirkan Anak Pertama
Source | : | |
Penulis | : | Maria Novika |
Editor | : | Maria Novika |