Dalam YouTube Meggy Wulandari berjudul MEGGY SOMASI ROHIMAH pada Sabtu, (6/2/2021), mantan istri Kiwil ini membeberkan kondisinya.
"(Pernyataan Rohimah) yang menyatakan bahwa Meisya tertekan dengan kepindahannya ke Makassar, alasan yang Mbak Rohimah katakan adalah karena tidak bisa bahasanya," buka Meggy.
Meggy menjelaskan jika Meisya sang anak bukan tak betah namun hanya sulit berkomunikasi lantaran tak bisa bahasa Bugis.
“Oh jelas, saya pun juga tidak bisa bahasa Bone, bahasa Bugis, tetapi anak saya bukannya tidak betah,” ujar Meggy.
"Kalau tidak betah ngapain pindah sekolah?”
“Sebelumnya saya bertanya, Meisya mau melanjutkan sekolah di Jakarta atau ikut mama pindah sekolah ke Makassar, dan dia memilih pindah," sambungnya.
Bahkan, Meggy sempat trenyuh dengan perkataan sang anak yang menginginkan pernikahannya kali ini langgeng.
Source | : | GridStar.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |