Baru-baru ini, Harris Vriza tampak memamerkan pencapaian terbarunya sebagai pengisi konten di Youtube.
Ya, Harris memperoleh Gold Play Button dari Youtube karena sudah memiliki subscribers lebih dari 1 juta pengikut.
"Defenisi tidur nyenyak. Terimakasih yang sebanyak-banyaknya untuk semua orang-orang yang selalu mendukung aku, salah satu pencapaian terbesarku tahun ini!" ujar Harris Vriza.
Harris menyebutkan bahwa mendapatkan Gold Play Button adalah salah satu impiannya sebagai publik figur.
"Ini yang dinamakan mimpi menjadi kenyataan dan akhirnya pun aku bisa memeluk Gold Play Button dalam tidurku tadi malem," imbuh Harris.
Tak tanggung-tanggung, Harris Vriza rela menomorsekiankan kisah asmaranya dan mendahulukan kariernya sebagai pengisi konten di Youtube.
Harris rela memeluk Gold Play Button kesayangannya terlebih dulu dibanding memeluk sosok wanita yang mengisi hatinya saat ini.
"Peluk kamunya nanti ya sekarang Gold Play Button dulu," tukas Harris Vriza.
(*)
Viral Beredar Uang Palsu yang Dikeluarkan UIN Makassar, Begini Cara Ceknya Keasliannya!
Source | : | |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |