"Justru dengan cabut dari RCTI dan sekarang masuk Rans, alhamdulillah apa yang jadi target-target, apa yang jadi rezeki, semua pintunya terbuka lebar," ujar Abrar dalam Podcast Rans Entertainment yang dikutip dari Kompas.com pada 24 Februari 2020.
Abrar bercerita, saat remaja, ia membayangkan bisa membeli mobil impian ketika melihat salah seorang siswa diantarkan ke sekolah dengan mobil Pajero.
"Jadi dulu zaman-zaman SMA atau SMA akhir, melihat anak dijemput bapaknya naik mobil, anaknya turun tuh, kayaknya keren banget, mobilnya itu Pajero.
Saat itu mikir, 'Kapan ya Allah aku punya mobil?'" kenang Abrar.
Kini impian Abrar terwujud dengan uang hasil dari kerja kerasnya.
Bahkan, dia bisa membelinya secara tunai dan tanpa harus menjual mobil lama miliknya, dalam waktu kurang dari setahun bekerja dengan Raffi Ahmad.
Tak hanya itu, lewat vlog milik Denny Cagur yang dilansir dari SajianSedap.ID, Abrar pernah mengatakan kalau Raffi tak memperlakukannya sebagai anak buah, tetapi rekan kerja.
Abrar mengatakan, bahwa kru diberikan keleluasaan saat ingin mencari hiburan untuk me-refresh ide-ide baru sebelum membuat sebuah konten, salah satunya dengan bermain Playstation.
Tak hanya itu, Raffi juga kerap berlaku baik dengan para kru dengan memberika bonus yang jumlahnya lumayan besar.
Bahkan Abrar membandingkan antara bekerja dengan Raffi Ahmad dan bekerja di dunia televisi.
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek
Source | : | GridPop.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |