Dalam unggahan tersebut tampak Luna Maya mengunggah dirinya sedang duduk manis di sebuah mobil.
Mengenakan kerudung dengan model unik, penampilan mantan Ariel NOAH ini begitu fashionable.
Menenteng tas kuning dengan motif kulit, ternyata harga tas tersebut bukan kaleng-kaleng.
Diketahui tas tersebut merupakan salah satu koleksi dari brand fashion terkenal dari Perancis, Hermes.
Harga yang dibanderol untuk sebuah Birkin 30 Mimosa Alligator Gold Hardware adalah sekitar Rp 1,2 miliar.
Netizen yang syok melihat unggahan akun penggemar ini pun langsung syok dan meninggalkan berbagai komentar.
"Tas mehong belinya kayak beli kacang goreng aja yah," tulis @eldtanan.
"Gileeee bener bisa buat beli rumah mobil dn segala isinya sisanya buat bayar utang," komentar @iee_ultima_intan.
"Rp 1 M....segampang itu horang kaya," tutur @yulie.79.
"Bengek aku liat harganya," sahut @amalia_rsari.
(*)
Kronologi Siswa SMA Ditendang Polisi sampai Tewas, Harapannya untuk Jadi Anggota TNI Pupus
Source | : | |
Penulis | : | Maria Novika |
Editor | : | Maria Novika |