"Aku juga ngerasa ini pernikahan kita ke-2 sesuatu ya. Bismillah yang penting keluarga bisa berkumpul," imbuh Ikke Nurjanah.
Meski usia keduanya terpaut jauh, tetapi keduanya memiliki banyak kecocokan sehingga memutuskan untuk menikah.
"Banyak hal kita punya persepsi yamg sama tentang kehidupan, mau apa dan bagaimana kita punya ketertarikan. Aku bilang bahwa kita bukan anak-anak lagi, semua udah dilwatin. Ya kalau memang Tuhan mempertemukan kita untuk berjodoh. Insyaallah sih dimudahkan," ungkap Ikke Nurjanah.
Lagipula, Ikke Nurjanah ogah jika harus menjalani hubungan berpacaran seperti saat dirinya muda dulu.
"Aku juga nggak pengen pacar-pacaran karena emang bukan usia kita lagi. Saya juga nggak enak, malu juga, sekarang bukan ABG."
"Ya dijalani aja mau bagaimana di hidup ini, visi misi seperti apa. Tuhan mempermudah, keluarga merestui, temen-temen juga support, ya memang sudah jalannya Allah," tutup Ikke Nurjanah.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Nesiana Yuko A |