Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Santan kerap dianggap sebagai penyebab kolesterol tinngi dan peningkatan berat badan.
Faktanya, cairan yang biasa ditambahkan dalam berbagai menu masakan ini memiliki banyak manfaat kesehatan, loh.
Menurut laman Medical News via Kompas.com, santan juga bisa menjadi alternatif pengganti susu.
Baca Juga: Yuki Kato Pamer Sedang Minum Air Kelapa, Selain Enak Ini Dia Manfaat Air Kelapa untuk Kesehatan
Santan mengandung kadar lemak jenuh yang tinggi. sehingga kaya akan kalori.
Santan juga mengandung vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh.
Riset menunjukkan bahwa asam laurat yang merupakan asam lemak dalam kelapa memiliki sifat antimikroba dan anti-inflamasi.
Hal ini dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh.
Riset tentang efek antimikroba dari asam laurat dari kelapa juga menemukan manfaat santan untuk menghambat pertumbuhan bakteri tertentu.
Dalam riset tersebut, peneliti mengisolasi berbagai strain bakteri dan memaparkannya pada asam laurat dalam cawan petri.
Source | : | Kompas.com,Sajian Sedap |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |