Selanjutnya, Simone mengatakan jika Chadwick yang menerima penghargaan itu, maka suaminya tersebut akan mengatakan hal-hal yang indah.
Chadwick akan mengatakan sasuatu yang sangat menginspirasi dan membuat orang yang mendengarnya akan terus bergerak maju.
“Dia (Chadwick) akan mengatakan sesuatu yang indah, sesuatu yang menginspirasi, sesuatu yang akan memperkuat suara kecil di dalam diri kita semua yang memberi tahu kita bahwa kamu bisa, yang memberitahu kamu untuk terus maju, yang memanggil kami kembali ke apa yang seharusnya kamu lakukan saat ini dalam sejarah,” ujarnya.
Diketahui bahwa Chadwick Boseman telah meninggal pada tahun lalu ketika berusia 43 tahun.
Ia meninggal akibat penyakit kanker usus.
(*)
Source | : | pitchfork.com |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |