2. Sariayu Tissue Makeup Remover
Sariayu Tissue Make Up Removal ini merupakan tisu basah pembersih makeup yang lembut, namun efektif membersihkan wajah dari segala kotoran dan bekas makeup termasuk mascara waterproof.
Nah, produk ini diklaim mengandung collagen, ekstrak lidah buaya dan air mawar yang dapat merawat kelembapan kulit, sehingga kulit akan terasa kenyal, segar dan cerah.
Makeup remover wipes ini tidak akan menyebabkan rasa panas dan iritasi kulit, karena formulanya dibuat bebas alkohol.
Baca Juga: Nggak Main-main! Segini Harga Deodoran Mewah Syahrini yang Bikin Ketiaknya Glowing
3. Melanox Facial Cleansing Wipes & Make-Up Remover
Produk ini memanjakan orang-orang yang suka dandan tapi malas untuk membersihkannya.
So, kalian tinggal ambil selembar tisu makeup remover dari Melanox ini untuk mengangkat makeup, keringat, dan minyak dari wajah.
Kandungan formula dalam makeup remover wipes ini tidak mengandung minyak dan alkohol, jadi aman deh untuk membersihkan area mata dan bibir.
Nah, nggak cuma itu loh, produk ini juga cocok bagi para pemilik kulit sensitif.
Tidak hanya membersihkan kulit dari makeup, Melanox Make-Up Remover ini merupakan skincare juga karena mengandung Vitamin C yang diambil dari ekstrak tangerine Jeju, Korea Selatan.
Penulis | : | Ristiani Theresa |
Editor | : | Ristiani Theresa |