Baca Juga: Hindari, 5 Kebiasaan yang Menjadi Penyebab Jerawat Kamu Semakin Parah!
Meningkatkan sindrom metabolik dan diabetes
Sebuah jurnal yang dipublikasikan The Canadian Science Journal pada tahun 2016 menyebutkan bahwa pemanis buatan pada soda diet dapat menurunkan beberapa aktivitas enzim pencernaan.
Hal ini dapat meningkatkan risiko sindrom metabolik lebih dari 30 persen dan memicu diabetes tipe 2 menurut studi pada American Diabetes Association.
Baca Juga: Hati-hati! Diabetes Bisa Memperparah Disfungsi Ereksi loh, Begini Penjelasan Ahli
Memicu kenaikan berat badan
Soda diet sering disalahartikan dapat menurunkan berat badan karena mengandung 0 kalori.
Padahal, sebuah penelitian justru menunjukkan yang sebaliknya.
Berdasarkan studi di tahun 2015, soda diet terbukti dapat meningkatkan lemak di perut hingga tiga kali lipat pada manula yang mengonsumsinya.
Meningkatkan risiko Alzheimer dan dimensia
Dibandingkan dengan orang yang tidak meminumnya, soda diet justru dapat meningkatkan risiko terkena Alzheimer dan dimensia hingag tiga kali lipat.
Source | : | Healthline,The Daily Meal |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |