Dana Darurat
Sisakan uang THR untuk simpanan dana darurat. Dana darurat bisa untuk menolong Anda saat terkena musibah.
Misalnya, kehilangan pekerjaan, keluarga sakit, atau kecelakaan.
Alokasikan sebesar 20 persen-30 persen dari uang THR untuk dana darurat.
Tapi bila belum terbiasa, bisa mulai menyisihkan 10 persen-20 persen dari uang THR dan gaji setiap bulan.
Bayar Zakat dan Sedekah
Sebagai umat muslim, jangan lupa untuk membayar zakat dan sedekah
Anda bisa membayar zakat dan sedekah menggunakan uang THR.
Zakat yang perlu dibayar antara lain zakat profesi dan zakat fitrah.
Baca Juga: Depresi, Demi Lovato Ngaku Sudah Ingin Bunuh Diri Sejak Berusia 7 Tahun: Saya Tertarik pada Kematian
Menurut aturan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) 2017, bila penghasilan atau THR yang diterima lebih dari Rp 5.240.000 maka Anda wajib mengeluarkan zakat sebesar 2,5 persen.
Sedangkan, besaran zakat fitrah yang wajib dikeluarkan per orang adalah 3,5 liter beras atau uang yang dengan harga beras tersebut.
Investasi
Mumpung mendapatkan uang THR, manfaatkan untuk investasi. Investasi sangat penting untuk masa depan keuangan Anda.
Source | : | Kompas.com,Tribun Batam |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Mia Della Vita |