Hal ini dikarenakan sosok Nissa Sabyan yang bak hilang ditelan bumi sejak isu skandal perselingkuhannya dengan Ayus.
Ia juga tak memberikan konfirmasi mengenai benar atau tidaknya kabar tersebut.
Namun baru-baru ini, paranormal kondang Wirang Birawa bak membenarkan kabar kehamilan Nissa Sabyan.
Hal itu diungkapkan Wirang Birawa melalui kanal Youtube Trans TV Official yang berjudul 'Wirang benarkan kehamilan Nissa Sabyan', Senin (5/4/2021).
Pada awalnya, para host di acara Kopi Viral yakni Celline Evangelista, SVicky Prasetyo, dan Indra Herlambang tampak berbincang mengenai kabar kehamilan Nissa Sabyan yang sedang ramai diperbincangkan.
Lantas, Wirang Birawa langsung turut berkomentar mengenai kabar kehamilan Nissa Sabyan.
Bak benarkan kabar tersebut, Wirang Birawa mengatakan jika Nissa Sabyan sedang hamil.
Baca Juga: Jawab Isu Kehamilan Nissa Sabyan, Mantan Anggota Sabyan Gambus Tegaskan Fitnah: Hoaks, Video Lama..
"Permasalahan ini terlihat seperti Nissa Sabyan sudah hamil dan publik tak akan melihat hal itu," ujar Wirang Birawa.
"Tapi faktanya seperti itu," sambungnya.
Bahkan, paranormal kondang itu bolak-baik berbicara mengenai fakta.
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | Grid.ID,YouTube |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |