Tak cuma itu, Pinkan juga mengaku pernah suatu ketika teleponnya tak diangkat oleh istri dari Irwan Mussry tersebut.
Padahal, saat itu Pinkan menelepon dalam rangka ingin memberikan uang.
"Kemaren aku mau kasih duit Rp 1 juta bunda nggak angkat," ucap Pinkan.
"1 juta doang dia susah angkat, mungkin terlalu banyak duit, jadi aku mau kasih duit dia nggak angkat telponnya," tambahnya.
Sementara itu, baru-baru ini melansir dari tayangan kanal YouTube TRANS TV Official dalam acara 'Rumpi' yang diunggah pada Kamis (8/4/2021), Pinkan kembali bikin heboh lantaran disebut cuma cari sensasi dengan cara menjual barang-barang miliknya.
Ya, saat itu disebutkan Pinkan kembali diisukan bangkrut hingga menjual berbagai barang mulai dari sofa, bed cover, cobek, hingga gayung.
Bahkan dalam media sosial miliknya, Pinkan sempat memposting cobek yang dijualnya dengan harga Rp 50 ribu.
Sontak saja hal tersebut pun membuat Feni Rose selaku host penasaran.
Betrand Peto Menginjak Usia 20 Tahun, Sarwendah Ungkap Harapannya untuk sang Putra
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Siti Maesaroh |
Editor | : | Siti Maesaroh |