Termasuk juga perayaan Galungan untuk umat Hindu.
Melalui Instagram pribadinya, ibu dua anak ini pun membagikan soal peringatan Hari Raya Galungan tersebut.
Happy pun tampak membagikan potret dirinya dalam balutan busana adat Bali.
Ia pun kemudian memberikan ucapan untuk perayaan Galungan dan Kuningan.
"Rahajeng rahina Galungan & kuningan untuk semeton sareng sami," tulis Happy Salma.
Baca Juga: Nadya Mustika Melahirkan Saat Positif Covid-19, Begini Kondisi Anak Pertama Rizki DA
Happy pun tampil cantik menawan dalam balutan baju adat Bali berwarna merah berpadu dengan bawahan berwarna hitam.
Rambut panjangnya pun ditata sedemikian rupa dengan sanggul khas lengkap dengan hiasan kepala dan bunga. (*)
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Maharani Kusuma Daruwati |