Pasalnya bersama keluarga kecilnya itu, kini Nycta Gina terlihat begitu harmonis dan bahagia menikmati perannya sebagai ibu rumah tangga.
Bahkan, baru-baru ini Nycta Gina telah dibuat bangga oleh kedua anaknya, Panutan Adhya Semesta Trinycta atau yang akrab disapa Uta dan Lembar Putih Trinycta yang kerap disebut Uti itu.
Bagaimana tidak, Uta dan Uti yang masih balita itu diakuinya Nycta Gina mulai pandai membantu dirinya menyelesaikan pekerjaan dan menghasilkan uang.
Tak sampai disitu saja, Uta dan Uti lagi-lagi membuat Nycta Gina bangga bukan main.
Sebab, saat keduanya diberikan imbalan oleh ayah dan ibundanya, mereka justru menabungkan uang tersebut.
Dikutip Grid.ID pada Sabtu (17/4/2021), potret gemas Uta dan Uti pun dibagikan Nycta Gina di laman Instagramnya.
"Uta Uti Belajar Nabung. Sedikit sedikit, lama2 menjadi bukit, Sedari kecil belajar nabung ya mas, dek," ujar Nycta Gina.
Bangga sekaligus bersyukur, Nycta Gina juga mengakui bahwa anak-anaknya itu sudah pandai menghasilkan rezeki sedari lahir.
Source | : | |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nesiana Yuko A |