Pernyataan subsunk akan diumumkan jika muncul bukti-bukti otentik dari kapal selam yang tenggelam.
TNI mengumumkan pernyataan subsunk usai 72 jam pencarian KRI Nanggala-402 yang hilang di perairan utara Bali, Sabtu (24/4/2021).
Yang terakhir mengenai istilah 'On Eternal Patrol' yang tengah ramai disebut oleh warganet berarti dalam patroli abadi.
Kapal selam yang diberi istilah tersebut menandakan bahwa kapal tak akan kembali lagi.
Sebuah patroli kapal dimulai ketika meninggalkan pelabuhan dan berakhir saat berhasil kembali.
Namun, jika kapal tenggelam dan tidak berhasil kembali, maka patroli itu abadi di lautan.
Itulah mengapa istilah 'On Eternal Patrol' ramai disebut oleh warganet sebagai bentuk penghargaan atas jasa para awak KRI Nanggala-402.
(*)
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Deshinta N |