Tsania seakan menunjukkan rasa galaunya lewat unggahan media Instagram Story miliknya ini.
Meski sudah memenangkan hak asuh anak, Tsania masih belum bisa berkumpul dengan kedua anaknya.
Ia pun harus rela kembali dengan tangan kosong tanpa berhasil menjemput buah hatinya.
Bahkan Tsania mengaku dari pihak Atalarik Syah sempat melakukan provokasi pada anak-anaknya agar tidak mau ikut dirinya pulang.
Tak mampu menutupi kesedihan dan rasa galaunya, Tsania terlihat mengunggah posting-an yang berisi kalimat bijak.
"Let the sky remind you that it's okay to feel blue (Biarkan langit mengingatkanmu bahwa tidak apa-apa merasa sedih)," ujar unggahan dari akun @poetsxo itu.
"Goodnite World," tulis Tsania dengan menambahkan emoji hati.
(*)
Profil Oki Setiana Dewi, Pendakwah yang Bantah Dipoligami Suami, Kakak Ria Ricis Ungkap Kondisi Rumah Tangganya
Source | : | |
Penulis | : | Maria Novika |
Editor | : | Maria Novika |