Alangkah terkejutnya Ayu Ting Ting, pasalnya tanpa banyak bertanya Iis Dahlia langsung meminta nomer rekeningnya.
"Ya udah minta nomor rekening," ujar Iis Dahlia kepada Ayu Ting Ting.
Mendengar respons seniornya itu, Ayu Ting Ting akhirnya tertawa dan membongkar sandiwaranya.
"Mama kok lu baik sama gue, gue lagi syuting Qiss You sama Igun (Ivan Gunawan) nih, mama kok baik sih sama Ayu, mau minjemin duit sebanyak itu," seru Ayu Ting Ting.
"Sebenarnya kaget, tumben banget sih dia ya, tapi ya udahlah ya kalau gak butuh kan gak mungkin Ayu ngomong," jawab Iis Dahlia.
Mendengar alasan Iis Dahlia itu, Ayu Ting Ting kemudian menyanjung sifat asli Iis Dahlia yang ternyata tidak pelit.
"Ya Allah baik banget. Berarti Mama Iis baik, gak pelit," pungkas Ayu Ting Ting.
(*)
Masyaallah, Cantiknya Nenek Nagita Slavina yang Jarang Tersorot Publik, Wajah Ayunya Bikin Meleleh
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Deshinta N |