Sepatu tersebut dipenuhi dengan payet-payet emas, tali pita, serta hak pendek di bagian belakang.
Di samping Tissa Biani yang tersenyum manis, Dul Jaelani terlihat gagah dalam balutan jas berwarna putih.
Diketahui, jas tersebut merupakan rancangan dari desainer jas tanah air Erik Luo.
Jas tersebut dibuat dengan kombinasi warna hitam dan juga putih.
Atasan dari jas tersebut memiliki warna putih dengan sentuhan warna hitam pada bagian kerah dan juga kancing.
Lalu untuk dalamannya, Dul Jaelani mengenakan kemeja warna putih dengan dasi kupu-kupu berwarna hitam.
Sementara warna hitam lainnya terlihat pada celana panjang dan juga sepatu pantofel yang dikenakan Dul Jaelani.
Baca Juga: Intip Gaya Busana Warna-warni Ala Tissa Biani yang Imut Menggemaskan, Modis Abis!
Nah, itu dia penampilan kompak dan mesra Tissa Biani dan juga Dul Jaelani.
Modis dan kece banget, ya!
(*)
Keluarga Kim Sae Ron Sempat Tak setuju Putrinya Pacaran dengan Kim Soo Hyun, sang Aktor Berikan Alasan Ini
Source | : | |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Okki Margaretha |