Meski demikian, kini Atta dan Aurel telah berusaha untuk kembali tegar dan menerima kenyataan.
Legawa dengan keadaan yang menimpa dirinya, baru-baru ini Aurel Hermansyah telah membagikan aktivitasnya pasca keguguran.
Mengaku masih ingin berdiam diri di rumah, namun Aurel Hermansyah akhirnya melangkahkan kaki untuk beraktivitas kembali.
"Sebenernya hari ini tuh masih pengin di rumah,"
"Cuma kata Abang, 'Ayo kamu harus keluar rumah, nanti kalau enggak kamu stres,' katanya," ujarnya seperti dikutip Grid.ID, Sabtu (22/5/2021) dari Youtube Aurelie Hermansyah.
Ya, dipaksa sang suami untuk keluar dari rumah, Aurel Hermansyah hanya bisa patuh menuruti kemauan Atta Halilintar.
Apalagi, keinginan Atta Halilintar itu dinilai memiliki tujuan yang positif untuk dirinya.
"Jadi hari ini kita memutuskan untuk keluar rumah walaupun masih ada kepikiran-kepikirannya. Tapi kita harus move on," ujarnya.
Tak pergi ke tempat umum, namun Aurel dan Atta mengaku hanya berpindah tempat singgah ke rumah Anang Hermansyah yang berada di Cinere.
(*)
Duduk Lesehan, Nia Ramadhani Buka Bersama Atlet Muda Pencak Silat di Yayasan Yatim Piatu
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Deshinta N |