Hal yang paling menarik dari room tour tersebut adalah ketika Daniel menunjukkan rak besar berisi buku dan barang-barang anaknya, termasuk tiga buah toples ‘celengan’ berisi uang.
Celengan milik anaknya itu terdiri dari celengan untuk membeli keperluan atau hal-hal yang mereka inginkan, untuk menabung, dan untuk sedekah.
Untuk mendapatkan uang, Daniel dan istrinya membiasakan anak-anaknya untuk bekerja seperti membantu membuat pancake atau memberishkan ruangan dengan vacuum.
Nah, beralih ke kamar tidur Daniel dan istrinya, Viola, lagi-lagi tidak terdapat banyak barang sehingga kamar terkesan luas.
Namun, bagian yang paling menarik adalah adanya kain khas Sumba yang menjadi selimut.
Aktor yang membintangi A Man Called Ahok ini kemudian mengenalkan satu-satunya ruangan di rumah yang memiliki televisi.
Ruangan tersebut juga tidak besar karena hanya terdapat satu sofa yang hanya bisa terisi untuk dua orang.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |