"His last movie.. Im proud of you sayang (emoji)"
'MERCILESS' itulah gambaran watak antagonis yang dilakonkan oleh Allahyarham Ashraf Sinclair yang membuatkan anda tidak senang duduk ketika menontonnya!" tulis BCL.
Lantas, Bunga Citra Lestari menunjukkan ketegarannya dengan mengirimkan sebuah doa tulus untuk Ashraf Sinclair.
Tak hanya itu, ia juga terlihat mempromosikan film terakhir Ashraf Sinclair tersebut.
"Al-Fatihah buat Allahyarham. Semoga Allahyarham ditempatkan dikalangan orang-orang beriman.
J2: J RETRIBUSI akan mula ditayangkan bermula 1 Jun 2021 di Disney+ Hotstar!" pungkasnya.
Melihat ketegaran BCL, ibunda Ashraf Sinclair langsung kirim pesan haru untuk sang menantu.
Ya, ibunda Ashraf Sinclair terlihat mengomentari unggahan dari sang menantu, Bunga Citra Lestari.
Dalam komentarnya, ibunda Ashraf Sinclair tampak mengirimkan doa untuk sang putra dan menuliskan sanjungan untuk BCL.
"Al Fatihah alm Ashraf Sinclair. Kamu menaruh hati dan jiwamu dalam segala hal yang kamu lakukan dalam hidup," tulis ibunda Ashraf Sinclair.
Tak hanya itu, ibunda Ashraf Sincalir juga mengungkapkan kerinduannya kepada BCL karena terpisah jarak.
Ia juga mengatakan bahwa selalu mendoakan BCL dimanapun berada.
"Umi sangat merindukanmu, tidak ada hari berlalu tanpa Umi mendoakanmu," sambungnya.
Pada akhir komentarnya, ibunda Ashraf Sinclair tampak kirim pesan haru untuk Bunga Citra Lestari karena keberaniannya nonton film terakhir sang putra.
"Bunga sayangku, aku mengagumi keberanianmu menonton film terakhir almarhum!" pungkas ibunda Ashraf Sinclair.
(*)
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |