Melansir dari video yang diunggah di saluran YouTube SULE FAMILY, pada Kamis (3/6/2021), Sule mengungkapkan bahwa kala itu, Nathalie Holscher tengah ngidam menelpon teman-temannya.
Saat sedang asyik melakukan video call, Nathalie Hoslcher mengatakan pada temannya bahwa ia sempat ngidam makan burger.
"Aku ngidamnya burger gitu-gitu, anaknya bule," kata Nathalie Holscher.
Tak hanya itu saja, Nathalie Holscher juga mengaku ngidam makan makanan Sunda, seperti karedok.
"Tapi aku makannya malah makanan Sunda tahu nggak, aku biasanya nggak suka makanan karedok," kata Nathlie Hoslcher pada temannya.
"Jadi itu cuma pakek kacang panjang apa buncis, terus sama gula merah pakek nasi," sambungnya.
Kronologi Siswa SMA Ditendang Polisi sampai Tewas, Harapannya untuk Jadi Anggota TNI Pupus
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |