Siapa sangka, netizen justru langsung memberikan respon yang berbeda-beda.
Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram @zaskiasungkar15 pada Senin (07/06/2021).
Dalam unggahan itu, Zaskia tampak mengunggah beberapa foto putranya.
Menariknya, kakak Shireen Sungkar itu tampak menyandingkan foto Ukkasya dengan foto masa kecil dirinya dan Irwansyah.
Ya, di foto pertama, Zaskia terlihat mengunggah kolase foto Ukkasya saat masih berusia 2 bulan dan foto masa kecil dirinya.
Dalam foto itu, Zaskia kecil tampak sedang tersenyum sambil tiduran dengan rambut acak-acakan.
Sedangkan Ukkasya tampak berekspresi datar di gendongan sang ayah.
Sementara itu, di foto kedua, Zaskia terlihat mengunggah potret Ukkasya saat masih bayi.
Menariknya, ibu satu anak tersebut menyandingkannya dengan foto sang suami, Irwansyah saat masih bayi.
Dalam foto itu, keduanya terlihat sama-sama sedang dibedong.
Ikhlaskan Lolly yang Kabur dari Rumah Aman, Nikita Mirzani Nangis Beri Pesan Sedih Ini ke sang Putri: Jaga Diri Kamu
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |