Misalnya, jika Anda bermimpi tentang ruang bawah tanah, ini mewakili isi pikiran bawah sadar.
Kemudian jika memimpikan loteng, itu merupakan gambaran dari kecerdasan Anda.
Lalu apabila mimpi rumah kosong, ini menandakan adanya perasaan kosong dalam diri Anda.
Anda merasa seperti semua orang telah pergi jauh dan kini tidak punya sandaran atau tempat curhat.
Lain halnya, jika Anda mimpi rumah tua. Itu merupakan representasi dari kehidupan lama Anda.
Selanjutnya, apabila Anda mimpi rumah rusak, ini artinya ada kekhawatiran terhadap keluarga.
Begitu juga dengan mimpi rumah hancur, hal tersebut berarti hidup Anda sedang kacau.
Mengutip Dreaming and Sleeping.com, Anda mungkin tengah mengalami masalah psikologis yang membuat Anda merasa tertekan atau marah.
Ini juga bisa menunjukkan luka batin yang terbuka kembali apabila Anda memimpikan rumah kotor.
Namun Anda akan memiliki awalan baru setelahnya jika memimpikan rumah baru dalam tidur.
(*)
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | Huffpost,Dreaming and Sleeping |
Penulis | : | Mia Della Vita |
Editor | : | Mia Della Vita |