Menurut Maia, ia melakukan hal tersebut lantaran memikirkan masa depan.
"Berarti lo sama kaya gue, memikirkan jangka panjang untuk investasi dibanding harus gonta-ganti baju untuk tampil keren," sahut mantan rekan duet Mulan Jameela tersebut.
"Sampai kita dibilang nggak gonta-ganti baju, bodo amat," tambah Maia.
Mendengar penuturan Maia, Boy pun menanyakan apakah baju tersebut akan dipakai lagi oleh Maia.
"Pake, ini udah nongol di konten berkali-kali, di Indonesian Idol juga udah pernah nongol kayaknya, gue bodo amat."
"Ada orang yang bergaya-gaya harus gonta-ganti segala sesuatu untuk Instagram, gue sih bodo amat, karena menurut gue hidup adalah value, iya kalau gonta-gantinya lo bisa beli, kalau maksain ?"
"Gue lebih mikirin 3 anak, entah properti entah pekerjaan apapun yang akan gue wariskan ke anak-anak," ujarnya.
Lebih lanjut, Maia dan Boy kompak memberi pesan untuk mengelola uang dengan baik salah satunya dengan investasi.
"Gue mah kalau ada duit mendingin diinvestasiin, buat beli sepatu baju beli tas gitu nanti lo miskin suruh tu tas lo kasih lo makan," ujar Boy.
"Nah itu, jangan pernah membelanjakan uangmu untuk hal-hal yang nggak penting, yang nggak bisa memberimu makan," sahut Maia.
"Kecuali udah ada aset di mana-mana boleh lah self reward ya bun," pesan Boy.
(*)
5 Rekomendasi Pelembap Anti Jerawat dan Harganya, Bisa Pulihkan Kulit yang Meradang, dari Rp11 Ribu
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |