Namun, menurut Aliya, kondisi temannya tersebut langsung menurun hingga akhirnya menghembuskam napas terakhir.
"Innalillahiwainailaihirajiun Mami Nenny,, masih terbayang oleh kami senyum hangat dari Ibu Nenny Hari Kartana yg selalu aktif dan inspiratif bagi kami PIA FPD."
"Tentu sangat tidak menyangka dan sangat kehilangan, karena tadi pagi jam 4 masih diskusi dengan putrinya utk mencari ICU."
"Jam 1 siang saya dikabarkan putrinya telah mendapatkan ruangan ICU utk perawatan mami Nenny yg kondisinya terus menurun, saat itu kami berdua berlega hati dan mengucap syukur namun ternyata jam 15 mami Nenny menghadap yg Kuasa," tulisnya.
Di akhir kalimatnya, Aliya pun memberikan doa kepada rekan kerjanya tersebut.
"Seorang pribadi hangat, ramah dan sangat keibuan hingga kami semua memanggilnya Mami Nenny Hari Kartana.. istirahatlah dengan tenang Mami Nenny di sisi Allah SWT, insyaAllah Husnul Khotimah.. doa kami menyertaimu," pungkasnya.
Tak butuh waktu lama, unggahan itu langsung membuat netizen ikut bersedih.
"Berita duka lagi mba @ruby_26 semoga Allah melindungi kita semua Aamiin," tulis akun @elva_febriani.
"Innalilahi wa Inna ilaihi Rajiun turut belasungkawa Basmalah Al Fatihah Husnul Khatimah," sahut akun @rariefebrianto.
"Innalilahi waiinailahirojiun ko bnyak yg meningga," timpal akun @maya_jr12.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Widy Hastuti Chasanah |
Editor | : | Widy Hastuti Chasanah |