Baru beberapa hari buka, Moala sudah ramai pembeli yang ingin mencicipi cita rasa unik pisang goreng dicocol sambal.
Bisnis pisang goreng ini juga tidak diserahkan kepada orang lain dalam pengelolaannya, melainkan Arie Kriting dan Indah Permatasari terjun langsung ke gerai untuk melayani pembeli.
Pun demikian Arya Saloka, ia tak cuma berperan sebagai penanam modal saja.
Baru-baru ini Arya Saloka melakukan 'sidak' ke Moala Pisang Goreng hingga ia menjajal sebagai penjual yang melayani pembeli.
Sontak, kehadirannya pun menjadi perhatian pembeli dan juga driver ojek online yang sedang mengantre.
Mereka ramai-ramai mengabadikan Mas Al sedang melayani pembeli di etalase.
Momen Arya Saloka menghitung lembaran uang rupiah di meja kasir juga menarik perhatian.
Sementara beberapa orang di sekitarnya terdengar berujar bisnis Arya Saloka dan Arie Kriting ini semoga berkah.
Sementara itu, saat video itu dibagikan akun fanbase, banyak penggemar Aldebaran yang penasaran ingin mencicipi pisang goreng sambal Moala.
Mereka juga mendoakan agar bisnis kuliner Arya Saloka ini bisa sesukses kariernya di layar kaca.
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Jualan Pisang Goreng Laris Manis, Arya Saloka Kini Buka Lowongan Kerja: Niat Membantu di Masa Sulit
(*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | TribunSolo.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Puput Akad Ningtyas Pratiwi |