"Makanya dia ngajakin gue main film, dia produsernya gue langsung "iya!"," imbuhnya.
Bahkan, Gading sampai rela langsung terbang dari luar negeri setelah ditelpon sang artis.
"Tim dari basenya telpon manajer gue kayaknya nggak dapat jadwal soalnya Gading lagi di luar negeri. Begitu dia yang nelpon gue langsung "Iya gue pulang" dari Miami," terang Gading Marten lagi.
Namun, bukan hal tersebut yang dimaksud Armand Maulana saat menunjukan foto sang artis.
"Bukan itu yang gue maksud, ini yang bikin lu tengsin banget, inget-inget lagi deh," tutur Armand.
Gading lantas kembali mengungkap pernah naksir berat dengan sang artis.
"Dulu gue emang suka beneran kan, bukan ngefans tapi emang suka. Salah satu penyesalan gue adalah kenal Dian Sastro dulu waktu SMA.
Gue belum pegang handphone sendiri jadi kalau telpon dia nomernya beda-beda. Gue sampai sekarang masih ingat nomor rumah dia.
Ada sahabat gue namanya Kiki, dia suka jahil ama gua. Kalau lewat Bangka di depan rumah Dian diberhentiin selalu diklakson "Diannya ada nggak?"," ujar Gading Marten.
Tak hanya itu, ia juga mengenang momen pertemuan pertamanya dengan sang dambaan hati.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku