Dalam postingannya tersebut, Kiky Saputri mengungga tangkapan layar cuitannya di Twitter yang mengungkapkan perasaannya pasca dihujat lantaran lagu 'Welcome to Indonesia' buatannya.
"Jangan mengkritik, atau kamu akan dihina secara fisik, jangan berani mengingatkan atau kamu akan dicap sebagai satu golongan," bunyi cuitan Kiky Saputri di Twitter.
"Saya bukan siapa-siapa, saya hanya rakyat," imbuhnya.
Melalui keterangan postingannya tersebut, Kiky Saputri kembali menegaskan bahwa dia bukan berasal dari golongan maupun kubu manapun.
Baginya, lagu 'Welcome to Indonesia' buatannya ditujukan kepada semua anggota pemerintahan yang menurutnya kritikan tersebut patut didengarkan mereka.
"Saya tidak berada di golongan manapun, saya tidak pernah menghamba pada satu kubu," tulis Kiky Saputri.
"Bagi saya, mereka semua adalah wakil rakyat yang sudah pasti mendengarkan suara rakyat," lanjutnya.
Tak sedikit netizen yang melihat postingan tersebut memberi dukungan dan semangat pada Kiky Saputri.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |