"Bahkan, dia memotong sendiri ari-arinya dan setelah keluar dia menggendong itu memang tidak ada suara, katanya," imbuh Armayni.
Mengaku ketakutan, wanita tersebut akhirnya membungkus jasad bayi dengan kain dan dimasukkan ke dalam kantong plastik.
"Kalau kita lihat si perempuan ini sudah takut akhirnya digulung dengan kain dimasukkan ke dalam plastik, dibawa alasannya mau pulang kampung," jelas Armayni.
Mengenai pria yang datang bersama wanita tersebut, ternyata hanyalah seorang sopir yang mengantar.
Melansir dari Wartakotalive.com, pria tersebut hanya sopir mobil travel yang mengantar si wanita dari Tasikmalaya.
Sejauh ini, polisi masih terus mendalami motif serta keterlibatan sopir travel yang mengantar si wanita saat membuang jasad bayinya.
(*)
Innalillahi, Raffi Ahmad Tumbang saat Ramadhan, Bagaimana Kondisi Suami Nagita Slavina sekarang?
Source | : | Tribunnews.com,Wartakotalive.com,YouTube |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Deshinta N |