Namun, di tengah kabar permintaan mahar fantastis itu, Ayu Ting Ting justru mendadak mengirim pesan untuk mantan kekasih Ivan Gunawan.
Melansir kanal Youtube Atiek Nur Wahyuni pada Sabtu (17/7/2021), Ayu mengaku mendadak mengirim pesan pada Rossa.
"Saya nge-DM teh Oca, saya jarang-jarang nge-DM-in artis, saya sampai 'Teteh, Tetehku sayang'," ujarnya menirukan pesannya untuk Rossa dulu.
Ayu rela melakukan hal itu demi bisa berfoto dengan anggota grup boyband asal Korea Super Junior yang cukup dekat dengan Rossa.
"Teteh, Teteh kan udah deket banget sama Super Junior, Teteh kalau ketemu atau mau ke sana, ajak saya, Teh. Ajak Ayu ya, Teh. Tenang aja, Ayu nggak bakal ngerepotin," lanjutnya.
Pelantun lagu 'Apalah Cinta' itu mengaku melakukan hal itu karena sangat ingin bertemu dengan Super Junior.
"Saya tuh rela kayak gitu, karena saking penginnya ketemu langsung dan lihat, karena yang saya tahu kan Teh Oca deket banget kan," sambungnya.
Sinopsis Film The Man From Nowhere, Laga Won Bin Lindungi Kim Sae Ron yang Diculik Mafia Narkoba
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Deshinta N |