"Kondisi papa mama saya baik, setelah screening di 2 Rumah sakit hasil thorax, tensi dan saturasi bagus bisa dimasukan kategori gejala ringan," jelasnya.
Kendati demikian, Tantri Kotak memutuskan agar orang tuanya untuk menjalani isolasi mandiri.
Meski orang tuanya menjalani isolasi mandiri, namun dokter masih tetap memantau ayah dan ibu Tantri Kotak lewat video call dan kunjungan dokter secara berkala.
Sedangkan adik Tantri Kotak memilih menjalani perawatan di wisma atlet karena sempat demam.
"Walaupun mereka memiliki riwayat penyakit bawaan akhirnya kami putuskan untuk isoman dengan alasan menjaga fisik dan juga psikis mereka," bebernya.
"Adik saya di wisma atlet karena dia sempat demam," imbuhnya.
5 Tips Memilih Lipstik untuk Kulit Cool Tone, Wajib Pakai Shade Ini Biar Penampilanmu Gak Pucat
Source | : | |
Penulis | : | Bella Ayu Kurnia Putri |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |