Seperti diketahui, Hou Zhihui sukses meraih medali emas di kelas 49 kg putri Olimpiade Tokyo 2020 pada (24/7/2021).
Menduduki posisi winner, Hou Zhihui berhasil mencapai total angkatan 210 kilogram dengan rincian 94 kg snatch dan 116 kg clean & jerk.
Sayangnya, sebaran medali di cabor angkat besi kelas 49 kilogram putri itu berpotensi berubah bila Hou Zhihui terbukti menggunakan doping.
Ya, Badan Anti-Doping Dunia (WADA) dan International Testing Agency (ITA) memang turut andil dalam penyelenggaraan Olimpiade Tokyo 2020.
Seluruh atlet peserta Olimpiade Tokyo 2020 wajib lulus tes doping sebelum ataupun sesudah bertanding.
Dikutip dari situs ANI News, Hou Zhihui saat ini sedang dalam pemeriksaan karena dikabarkan ada temuan dalam hasil tes doping pertamanya.
"Hou Zhihui saat ini diminta untuk tetap tinggal di Tokyo untuk menjalani tes doping. Tes doping itu dipastikan akan dilakukan," kata seorang sumber ANI News.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Kompas.com,Tribunsport.com |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |