Bahkan, mantan istri Yusuf Subrata ini sempat memilih tinggal di luar negeri saat dirinya masih ramai diberitakan.
Kini setelah 9 tahun berlalu, rupanya Cut Tari sudah menemukan kekuatan yang baru.
Ibu anak satu ini ternyata telah memutuskan untuk kembali berkarier di dunia hiburan.
Melalui akun Instagramnya, Cut Tari membagikan potret dirinya yang kini telah kembali menjadi seorang host atau presenter.
"@intensreborn_inews . Setiap hari, Senin-Jumat jam 20.30 wib, dan Sabtu & Minggu jam 19.45 wib. bersama saya dan @ojip_ismaputra , hanya di iNEWS TV," tulis Cut Tari.
Rupanya pasangan host Cut Tari kali ini bukanlah Indra Herlambang lagi, melainkan Ojip Ismaputra.
Jika menilik dari semua postingannya, Cut Tari tak banyak mengunggah kegiatannya yang kembali mantap menjadi host.
(*)
Sering Lakukan Sesi Curhat dengan Betrand Peto, Sarwendah: Harus Cerita Biar Bunda Tahu
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Ayu Wulansari Kushandoyo Putri |